Cara Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu Menggunakan Air

Cara Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu Menggunakan Air

Cara Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu Menggunakan Air

Cara Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu. Madu merupakan salah satu bahan makanan dan minuman alami yang cukup banyak dikonsumsi masyarakat karena terdapat khasiat luarbiasa didalamnya. Oleh karena itu, madu banyak dijual di warung-warung atau supermarket dengan produk-produk yang sangat beragam. Karena kebutuhan madu yang sangat besar maka ada saja produk madu palsu yang kemudian di jual bebas. Banyak oknum nakal yang memalsukan madu murni yang dicampurkan dengan bahan lain seperti air dan gula, sehingga sangat sulit untuk membedakan antara madu asli atau madu campuran.
Cara Membedakan Madu Asi dan Madu Palsu Menggunakan Air

Memang cukup sulit untuk melihat madu asli dan madu palsu hanya dari kemasan luarnya saja. Namun sebenarnya ada tips dan trik yang bisa dilakukan untuk mengetahui apakah madu yang anda beli asli atau palsu. Cara membedakan madu asli atau palsu dapat dilakukan melalui beberapa metode pengetesan, salah satu yang paling mudah adalah dengan cara dites menggunakan air.  

Berikut ini adalah cara menguji madu asli menggunakan air untuk membedakan madu asli dan madu palsu. 


Perlengkapan:

  • Gelas
  • Air Mineral


Cara Membedakan Madu Menggunakan Air

  1. Tuangkan air mineral ke dalam sebuah gelas. 
  2. Kemudian masukkan satu sendok madu. Lihat hasilnya, apakah madu bercampur dengan air atau tidak.


Ciri-Ciri Madu Asli atau Palsu Ketika Dites Menggunakan Air


Madu asli: Madu asli tidak mudah bercampur dengan air, sehingga ketika madu asli yang kental yang dimasukkan kedalam air akan tenggelam di bagian bawah gelas. Madu pun akan sulit bercampur dengan air ketika diaduk.

Madu palsu: Madu palsu sangat mudah bercampur dengan air, tandanya mudah dilihat karena madu tidak tenggelam dan justru bercampur dengan air serta tidak mengental.

Seperti itulah cara membedakan madu asli dan palsu yang bisa anda lakukan sebagai antisipasi ketika anda membeli madu di pasar dengan harga yang mahal. Semoga tips ini bermanfaat dan selamat mencoba!

This Is The Oldest Page
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar

Advertiser